2-3 September 2011
Mongolian Camp, Highland resort bogor, curug nangka, bogor
Karena lihat ulasan tentang Mongolian camp di kompas, tertarik untuk nginep di sana. Dapatnya tanggal 2-3 sep. sesuai namanya, camp nya ala mongol. Tendanya disebut ger. Bentuknya lingkaran, dengan warna tenda putih. Bagian dalamnya ditutup kain warna warni. Untuk tenda yang kita dapat, warna kainnya merah, dengan kain atap warna orange. Ada 2 jenis tenda, tenda standard dan tenda deluxe.
Tenda standard dapat muat 6-8 orang (jadi bisa muat ajak engkong, oma, nge dan kiwil). Fasilitas yang ada di kompleks : flying fox, futsal, mini waterbom dan playground. Yang gratis cuma mini waterbom dan playground. Berangkat dari Jakarta jam 8 an, ketemu sama oma di rest area, kemudian konvoi. Sempet nyasar 2 kali, ngantri beli roti unyil. Akhirnya sekitar jam 11 lewat sampe juga di lokasi. Sambil nunggu bisa check in, jo main di playground dan makan siang (dibawain oma nasi dan telur ceplok). Setelah bisa masuk tenda, langsung masuk tenda, karena panas banget di luar. Nunggu agak sore dikit, baru keluar main di waterbom nya. Setelah itu, semua makan sore di tenda. Karena gak lama kemudian ujan, jadi main di tenda sampe ujannya berhenti baru keluar jalan keliling. Jo main bola di lapangan futsal sampe cape, kemudian balik ke tenda dan tidur. Esok paginya, jo yang bangun paling siang, jam 7 an baru bangun. Sarapan roti dan susu ultra, kemudian keluar jalan2 sambil nunggu papa selesai sarapan (karena sarapannya hanya untuk 2 orang). Selesai sarapan, main2 di tenda, kemudian sekitar jam 10 an check out. Pulangnya mampir makan siang di PI mall dulu.
No comments:
Post a Comment